Apresiasi MUI Terkait Razia Narkoba dan Miras oleh Polres Purwakarta

KH. Jhon Dien, Ketua MUI Purwakarta

Purwakarta, JatiluhuronlineKetua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Purwakarta KH. Jhon Dien,  sangat mengapresiasi atas digelarnya razia Narkoba yang dilakukan oleh Polres Purwakarta ke tempat-tempat hiburan malam yang kerap dijadikan tempat peredaran narkoba. Beliau menyampaikan, bahwa Narkoba merupakan salah satu barang yang terlarang dan haram untuk dikonsumsi, orang yang mengkonsumsi Narkoba dapat merusak kehidupan dan harus diberantas. 

"Narkoba menurut ajaran Islam salah satu barang haram untuk dikonsumsi karena dapat mengakibatkan orang itu menjadi lupa atau mabuk dan merusak sendi - sendi kehidupan, maka harus diberantas", tuturnya. Minggu, (4/11).


Tindakan tegas yang dilakukan pihak berwajib bagi pelaku pengguna narkoba sudah sewajarnya dilakukan, mengingat peredaran narkoba semakin membahayakan di masyarakat luas. Oleh karena itu, tindakan aparat kepolisin dengan melakukan razia ke tempat-tempat hiburan malam harus mendapat dukungan penuh dari semua lapisan masyarakat.

"Kita sebagai warga masyarakat berada diposisi terdepan melakukan pencegahan peredaran barang haram itu, mengingat persoalan ini tidak dapat hanya diselesaikan oleh sepihak".

Sementara itu, baru-baru ini Polres Purwakarta sering melakukan kegiatan sosialisasi kepada masyarakat tentang bahaya penyalahgunaan Narkoba, serta melakukan razia ke beberapa wilayah yang rawan dijadikan tempat peredaran narkoba, hal tersebut bertujuan mengantisipasi maraknya peredaran narkoba dan miras di wilayah Kabupaten Purwakarta. 

"Hal ini dilakukan, guna antisipasi maraknya penyalahgunaan Narkoba dan Miras menjelang pergantian tahun, dan di bulan November - Desember akan lebih memaksimalkan operasi Miras dan Narkoba ini sampai ke rumah-rumah kontrakan dan kost-kostsan," ungkap Kapolres Purwakarta, AKBP Twedi A.B., S.Sos., S.I.K., M.H. Minggu, (04/11).

Menjelang pergantian tahun ini, pihaknya akan terus mengefektifkan operasi miras dan penyalahgunaan narkoba, kepada masyarakat apabila melihat aktifitas yang mencurigakan berkenaan dengan Narkoba dan Miras, jangan segan-segan untuk melaporkannya kepada pihak yang berwajib.

"Kepada masyarakat, bilamana dilingkungan sekitarnya ditemukan aktifitas mencurigakan mengarah ke narkoba, jangan segan-segan untuk melaporkannya ke polisi," pungkasnya. (****/MH)

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

0 Response to "Apresiasi MUI Terkait Razia Narkoba dan Miras oleh Polres Purwakarta"

Posting Komentar