Sedekah Jum'at MKBB, Perkenalkan Bacawalkot Bogor

Jatiluhuronline, Kota Bogor - Masyarakat Kota Bogor Bersatu (MKBB) yang dinahkodai oleh Mega Kusuma Tahier,  sekaligus pendirinya. Usai Sholat Jum'at (21/06/2024) bersama jajarannya, membagikan nasi kotak siap makan, kepada masyarakat Kota Bogor. 

Terutama para pengguna jalan, roda dua maupun roda empat. Yang melintas di pertigaan lampu merah Loji, Jalan Kesehatan Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor.

Kegiatan berbagi tersebut, dilakukan setiap hari Jumat. Hal ini merupakan sikap peduli terhadap sesama, yaitu sedekah Jumat. Langsung, dari Masyarakat Kota Bogor Bersatu (MKBB).
"Kita ngasih buat makan siang untuk pejalan kaki, Sopir Angkot, dan Ojeg Online. Tiada Lain, untuk lebih mengenal lagi figure bapak Dedie A Rachim. Jadi Misinya kita ke arah sana, tiada lain untuk Kang Dedie." jelas Mega.

Pukul 14.00 wib, usai membagikan nasi kotak. Pada hari Jumat, ia berpesan dan me wanti - wanti.

"Sekali lagi saya tegaskan, hal ini murni dilakukan oleh Masarakat Kota Bogor bersatu. Betul-betul murni, oleh MKBB." Pungkasnya. (***/A.ROHAN)


SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

0 Response to "Sedekah Jum'at MKBB, Perkenalkan Bacawalkot Bogor "

Posting Komentar