Waspada, Bahaya Longsor Mengincar Kota Bogor!

Jatiluhuronline, Kota Bogor - Terjadi longsor di beberapa wilayah Bogor Barat, tercatat ada tiga lokasi yang terjadi longsor. Salah satunya di Kelurahan Cilendek Barat Rt 04 Rw 04, Jum'at (04/10/2024).

Saat ditemui, Kepala Pelaksana (Kalak)& BPBD Kota Bogor, Hidayat mengatakan. 

"Telah terjadi longsor dibeberapa titik di Bogor Barat, saya dan jajaran siap untuk koordinasi ke para dinas terkait. Kita akan menggunakan alat berat, karena akses jalan masyarakat terputus. Saya akan membersihkan langsung, malam ini juga." Ucapnya.


Salah satu warga saat ditemui jatiluhuronline mengatakan. Bahwa itu kedua kalinya longsor, tapi alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Saat terjadi longsor, kebetulan sepi.

"Memang hujan sangat besar, saya selalu menghimbau kepada masyarakat Kota Bogor. Harus selalu waspada saat hujan dan angin, cari tempat paling aman. Saat hujan intensitas tinggi, agar selalu waspada. Apalagi yang tempat tinggalnya kurang aman, agar selalu waspada." Pungkas Hidayat. (***/RIK)

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER

0 Response to "Waspada, Bahaya Longsor Mengincar Kota Bogor!"

Posting Komentar